Hello

19 November 2012

 
     Belajar Bahasa Inggris bukan soal dimana atau dengan siapa. Belajar Bahasa Inggris Online maupun offline ngga begitu masalah. Karena menurut pengalaman saya faktor utama sukses belajar bahasa inggris adalah harus active, active, active dan active. Ya, kita sendiri yang harus aktif. Kelihatannya berat ya… Sebenernya tidak. Mungkin hanya memulainya saja yang berat. Jika sudah jalan, anda pasti bisa merasakan keasyikan tersendiri belajar bahasa inggris.
      Secara umum belajar bahasa inggris itu dibagi dua. Pertama adalah “learning about the language” dan yang kedua adalah “learning how to use the language”.
      Learning about the language adalah belajar tentang bahasa. Yang kita pelajari disini adalah seluk beluk bahasa mulai dari tata bahasa (grammar), kosa kata sampai aturan-aturan lingustik bahasa inggris. Pada umumnya kita pernah belajar cara seperti ini pada saat smp dan sma.
    learning how to use the language adalah belajar cara menggunakan bahasa inggris ini sebagai alat komunikasi. Disini berarti kita langsung praktek berkomunikasi menggunakan bahasa inggris baik itu dengan lisan maupun tulisan. Cara ini yang saat ini banyak digunakan karena terbukti cukup efektif.
     Mulai mengenali dan menentukan tujuan kita belajar Bahasa Inggris, kita bisa memulainya dari hal-hal yang paling mudah. Misalkan, saya dulu pernah ngebet banget pingin bisa nulis artikel Bahasa Inggris, wal hasil kuncinya tetep sama yaitu harus active, active, active, active dan active. :) . Mulai dari ambil kertas lalu kita tulis ulang beberapa artikel orang lain yang kita suka. Hanya tulis ulang apa adanya saja. Ulangi aktifitas ini sebanyak 2 sampai 3 kali dalam sehari selama satu bulan :) . Pada bulan kedua, coba ulangi hal yang sama dengan memahami sedikit artinya. Pada bulan ketiga, saya yakin anda pasti sudah bisa menulis ulang sebuah artikel dengan pola kalimat yang berbeda.
     Ingat, artikel yang anda tulis ulang harus artikel yang anda suka. Misalnya tentang cinta, gosip atau apa saja yang anda suka. Ketika melakukan ini Sering saya menemukan titik tertentu dan keasyikan penulis ketika menuliskan ceritanya. Itulah yang akan kita tiru. Cara ini terbukti bisa mempengaruhi warna tulisan kita nanti saat kita mencoba menulis sendiri.
    Bagaimana jika tujuannya adalah conversation (percakapan). Hal ini justru paling banyak dipelajari. prinsipnya sama yaitu langsung praktek dan harus aktiv. Mulai dari mendengar dan menirukan percakapan orang asing sesering mungkin. Sukur-sukur jika ada bule yang baik hati dan mau diajak ngobrol. Sekali duakali mungkin ada salah, bingung dan kadang juga hang. Hal ini tidak masalah dan tidak perlu takut. Bule pun juga begitu saat pertama kali pakai bahasa kita dan kita kita menganggapnya sebagai hal yang wajar.
Sebagai bahan untuk latihan, berikut bisa anda download audio bahasa inggris Gratis!
     Bagaimana dengan grammar? Menurut saya grammar adalah penting, namun bukan hal wajib. Karena pada saat kita praktek pada hakikatnya kita juga belajar grammar secara langsung. Dengan modal belajar grammar saat masih smp atau sma saya rasa sudah cukup. Saat ini sudah banyak tulisan saya di ezine dan beberapa blog saya yang berbahsa inggris. Padahal pada saat pertama gandrung dengan dunia internet, saya bingung sekali bikin kontent dengan bahasa inggris. :)
nah tunggu apalagi kawan..

0 komentar:

Popular Posts

ahmad miftahul farid. Diberdayakan oleh Blogger.

Total Tayangan Halaman